Jumat, 07 Januari 2011

JAWABAN UJIAN TENGAH SEMESTER


BAGIAN I
JAWABAN UJIAN TENGAH SEMESTER
1. Pengertian teknologi informasi: Ilmu yang berkaitan dengan seni atau sains dengan pengaplikasian pengetahuan saintifik ke praktis .
Beberapa definisi Teknologi Informasi :
*Teknologi informasi adalah seperangkat alat yang membantu Anda bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi (Haag dan Keen, 1996)
*Teknologi informasi tidak hanya sebatas pada teknologi komputer yang digunakan untuk memproses dan menyimpan informasi, melainkan juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan informasi (Martin, 1999)
*Teknologi informasi adalah teknologi yang menggabungkan komputasi (komputer) dengan jalur komunikasi berkecepatan tinggi yang membawa data, suara, dan video (Williams dan Sawyer, 2003)
Kegitan-kegiatan yang terjadi:
a.      Sistem yang menggunakan teknologi komputer untuk mengumpulkan, memproses, menyimpan, menganalisis, dan menyebarkan informasi
b.      Menangkap (Capture), Mengolah (Processing), Menghasilkan (Generating), Menyimpan (Storage), Mencari Kembali (Retrieval), Melakukan Transmisi (Transmission)
c.       Sistem Informasi yang menggunakan komputer dan teknologi komunikasi untuk melakukan tugas-tugas yang diinginkan

unsur-unsur teknologi yang tergabung di dalam TI:
    • Data: fakta mentah
    • Informasi: data  yang telah diorganisir sehingga memberi arti
    • Pengetahuan: informasi yang diproses sehingga memberikan pembelajaran, pemahaman untuk dapat diaplikasikan
TI diperlukan karena:
a.       untuk melakukan tugas-tugas yang diinginkan
b.      Kemampuan Sistem Informasi
    • Proses cepat dan akurat
    • Kapasitas penyimpanan besar dan akses cepat
    • Komunikasi cepat dan lain-lain
Keuntungan memanfaatkan TI dalam bidang :
-          Pendidikan: untuk pembelajaran di sekolah,untuk pelatihan dan penataran.
-          Ekonomi : di gunakan di supermarket
-          Kesehatan: alat-alat kedokteran, alat- alat farmasi.
-          Kepolisian: mendeteksi bahan peledak,
dan lain-lain bidang
2.           yang dimaksud dengan Perangkat Keras (Hardware) adalah peralatan di sistem komputer   yang secara fisik terlihat dan dapat dijamah.
 Piranti Masukan (Input Device) adalah
·         Piranti yang berhubungan dengan proses perekaman dan pemasukkan data kedalam sistem komputer dengan cara atau mekanismenya memberi perintah ke komputer.Agar dapat berinteraksi dengan sistem komputer secara efektif, pengguna harus mampu mengkomunikasikan keinginannya dengan cara yang dapat dimengerti sistem komputer.
·         Piranti masukkan yang cocok dapat membantu pengguna menyelesikan pekerjaannya dengan efektif, efisien, aman, dan menyenangkan.
Contoh piranti masukkan:
·         * Masukkan numerik   à  tombol numerik.
·         * Masukkan teks          à alphanumerik keyboard (QWERTY).
·         * Seleksi obyek             àmouse,joystick,trackball,dan light pen.
·         * Manipulasi obyek     à mouse,joystick,trackball,dan light pen.
·         * Tracking(alur)            à mouse ,dan light pen.
Kategori piranti masukkan:
a. keyboard
b. audio: sound,automatic speech recognition, dan touchtone
c. pointing : mouse (and pen mouse), . trackbal, pointing stick,touchscreen, light
                       dan light pen                                 
d. scanning: 1). Formatted: bar code reader, magnetic-ink character  recognition,
                                   optical mark recognition,dan optical character recognition,
                        2). unformatted : image scanning,  optical character recognition,                          
                                     dan Pen- based computer
e.specialized : 1). dedicated: automated teller machine, dan point-of-sale system
                           2). Motion: glove, headset, dan walker.


Piranti Keluaran (Output Device) adalah  perangkat periferal yang memungkinkan pengguna untuk melihat atau mendengar data yang diolah komputer.
Contoh piranti keluaran :
Visual Display System:
·        Sebuah sistem tampilan visual terdiri dari dua bagian:
 a. Video adaptor - Bertanggung jawab untuk kualitas  video 
 b. Monitor - Menampilkan output adaptor video's
    
Cathode-Ray Tube (CRT)/Katoda-Ray Tube (CRT):
*  Menggunakan teknologi tabung gambar lebih murah daripada LCD monitor.
*  Memerlukan tempat   dan menggunakan energi lebih dari LCD monitor.

Monitor Specifications/ Spesifikasi Monitor:
·          Ukuran layar - Pengukuran diagonal pada permukaan layar dalam inci (15, 17, 19, 21)
·         Resolusi - Ketajaman gambar ditentukan oleh jumlah titik horizontal dan vertikal (pixel) yang dapat menampilkan layar (800 x 600, 1024 x 768, 1600 x 1200)
·          Refresh rate - Kecepatan layar digambar ulang (refresh) dan diukur dalam Hertz (Hz): 60Hz atau 75Hz.

3.    Perangkat Lunak (Software):
* Program yang berisi instruksi atau perintah untuk melakukan proses   pengolahan data.
* Salah satu unsur komputer yang berperan penting dalam memproses data atau memecahkan masalah.

Program Sistem adalah adalah sebuah program penghubung antara user komputer dengan hardware komputer yang terdiri atas kumpulan program yang dibuat oleh vendor dengan memperhatikan bentuk dan cara kerja hardware.
Contoh   Sistem Operasi : Linux, dan Windows
Fungsi :
a. Manajemen Proses, mencakup persiapan, penjadwalan, dan pemantauan proses pada komputer.
b. Manajemen Sumber Daya, berkaitan dengan pengendalian terhadap pemakaian   sumber daya dalam sistem komputer yang dilakukan oleh software sistem ataupun software aplikasi yang sedang dijalankan.
c. Manajemen Data, berupa pengendalian terhadap data Input/Output termasuk dalam hal peng-alokasian piranti penyimpanan sekunder maupun memori utama
Program Aplikasi adalah  program yang digunakan khusus untuk tujuan tertentu  atau program yang biasa dipakai oleh pemakai untuk melakukan tugas-tugas     yang spesifik.Yang termasuk program aplikasi:
a.      Word Processing (Pengolah kata) , merupakan aplikasi yang berorientasi pada pengolah kata
 Contoh Word Processing:  Microsoft Word dan Open Office Writer .
b.      Spreadsheet (Pengolah angka) , merupakan aplikasi yang berorientasi pada pengolah angka .
Contoh Spreadsheet: Microsoft Excel dan Open Office Calc
c.       Presentasi , merupakan aplikasi yang berorientasi pada pembuatan presentasi
        Contoh Presentasi:  Microsoft Power Point dan Open Office Impress,
                                            Macromedia Flash.
  1. Database (Pengolah data)‏  ,  merupakan aplikasi yang berorientasi pada pengolah data .
        Contoh Database: Microsoft Access, dBase III, Foxpro, dan Open Office Base
e.       Design Grafis (Pengolah Gambar), merupakan aplikasi yang berorientasi pada pengolah gambar .
       Contoh Design Grafis: Adobe Photoshop, Corel Draw, Microsoft Picture       Manager, Open Office Draw,dan Paint.
  1. CAD (Computer Aid Design)‏, merupakan aplikasi yang berorientasi pada rancangan bangunan dan mesin,
Contoh CAD: AutoCAD dan 3Dmax,
jenis-jenis Perangkat Lunak (Software) yang ada di pasaran:
1.      Software Komersial, bertujuan untuk dijual dan ada hak cipta
2.      Software Domain-Public, sifatnya gratis dan berupa source code
3.      Shareware, digunakan untuk evaluasi dan tanpa source code,
ada hak cipta dan ada yang tidak ada
4.      Rentalware, disewakan dan ada hak cipta
5.      Free Software, dilengkapi dengan source code dan bersifat gratis/membayar dengan sangat murah .
6.      Freeware, bersifat gratis dan tanpa source code, bertujuan menarik    peminat untuk membeli versi lanjutannya.
7.      Open Source, hampir sama dengan Free Software, hanya beda dalam hal filosofi dan terdapat hak-hak untuk pemakai.